Dari Hobi Menjadi Prestasi
Bangkok, Thailand – Mahasiswa UISI mengikuti Student Change Makers Summit 2017 yang diselenggarakan oleh Youth Center to Act for Nations (YOUCAN) Indonesia.
YOUCAN merupakan organisasi pemuda non pemerintah yang berbasis di Indonesia. Memiliki tujuan untuk meningkatkan kesadaran di kalangan anak-anak akan pentingnya partisipasi mereka dalam kemajuan bangsa. Serta dapat mengembangkan diri dan menyebarkan manfaatnya bagi masyarakat, terutama di bidang ekonomi, pendidikan, lingkungan dan sosial.
Berawal dari hobi senang ber-casciscus menggunakan Bahasa Inggris mengantarkan Rani Atiq Imani terbang ke Thailand. Mahasiswa angkatan 2016 jurusan Teknik Kimia, berpartisipasi dalam Student Change Makers Summit 2017. Program ini berlangung pada 10 hingga 14 Mei 2017. Meskipun hanya 4 hari berada disana, kegiatan yang dikuti terbilang padat. Diantaranya abroad voluntary experiences, reputable university visit, social idea discussion, international networking, community development mentorship, cultural immersion, project presentation, dan leadership development camp.
Student Change Makers Summit adalah program peningkatan kepemimpinan yang membawa beragam delegasi muda bersama dengan pakar, inovator, dan pemimpin terkemuka di sektor publik, swasta, dan nirlaba untuk perjalanan eksplorasi kolektif, refleksi, dan jaringan. Pada awal mengetahui informasi tersebut dari sosial media Rani tidak sendiri mendaftar. Sebulan menunggu pengumuman tidak menyurutkan semangat Rani. Berkat rasa percaya diri yang tinggi dan sikap optimis, ia dan pemuda pemudi Indonesia terpilih, berangkat ke negeri gajah putih. Rani mengungkapkan “kesedihan terasa menjelang berakhirnya program, baper jadinya harus berpisah dengan teman-teman”. (uda/day)