Ekonomi Syariah UISI dan BMT Mandiri Ukhuwah Persada (MUDA) Jawa Timur Selenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) BMT MUDA Tahun Buku 2019
Gresik- Departemen Ekonomi Syariah Universitas Internasional Semen Indonesia (EKSYAR UISI) bekerja sama dengan BMT MUDA (Baitul Maal wa Tamwil Mandiri Ukhuwah Persada) dalam menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) BMT MUDA Jawa Timur Tahun Buku 2019. Dengan bantuan HIMA EKSYAR sebagai panitia dan UISI sebagai tuan rumah dalam acara tersebut. Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Sabtu (29/02).
Bertempatan di Auditorium Kampus B UISI, sejumlah Mahasiswa, anggota, tamu undangan, serta pengurus BMT MUDA hadir untuk memenuhi ruangan tersebut. Harapan dari acara ini adalah mampu menghasilkan output yang cukup besar, yaitu agar anggota BMT MUDA bisa menjadi insan yang mandiri dan berdaya dan bermanfaat bagi sesama.
Rapat Anggota Tahunan BMT MUDA adalah salah satu program wajib BMT MUDA untuk membahas mengenai pertanggungjawaban pengelolaan BMT MUDA selama satu tahun kepada anggota BMT yang bersangkutan. RAT BMT MUDA diawali dengan pembacaan Tilawah Al Quran dan sambutan tamu undangan oleh perwakilan Dinas Koperasi Usaha Mikro dan perindustrian perdagangan kabupaten Gresik, Perwakilan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Timur, dan juga perwakilan departemen Ekonomi Syariah UISI. Selanjutnya, Acara pembacaan laporan pertanggungjawaban pengurus, pengawas, serta DPS BMT MUDA dan ditutup dengan pengesahan secara simbolis penerimaan laporan pertanggungjawaban pengurus.
“Tujuanku mendirikan BMT MUDA ini bukan serta merta untuk memperkaya diri, keluarga, dan kerabatku, melainkan untuk mengajak masyarakat untuk hijrah ke transaksi syariah dan menjadi lebih sejahtera bersama-sama, disinilah prosesku dalam berhijrah dan terimakasih kepada seluruh keluarga, kerabat serta para pengawas dan pengurus BMT MUDA", kata Ibu Shochrul Rohmatul Ajija, S.E.,M.Ec (Ketua BMT MUDA) (muh/fns)