Mahasiswa Departemen Teknik Logistik UISI Raih 3rd Runner UP Duta Mangrove Indonesia
UISI - Pemilihan Duta Mangrove Indonesia 2024 ini akan menjadi momentum penting dalam menghimpun partisipasi generasi muda untuk memiliki peran aktif dalam menjaga keberlanjutan lingkungan serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya ekosistem mangrove bagi kehidupan. Yayasan Mangrove Indonesia Lestari mengajak para pengurus dan anggota organisasi mahasiswa untuk turut serta dalam kegiatan pemilihan ini. Partisipasi mereka akan memberikan dorongan kuat dalam meningkatkan kesadaran lingkungan di kalangan kaum muda dan mendorong aksi nyata yang berkelanjutan dalam menjaga ekosistem mangrove. Zabrina Haria Yuniar menjadi salah satu delegasi dari Universitas Internasional Semen Indonesia yang lolos semifinal dan berlaga di Hotel Acacia Jakarta pada tanggal 24 – 26 November 2023.
Eliminasi tahap pertama hanya diambil 31 peserta terpilih untuk masuk di tahap project ke 2. Dalam project ini dibagi Kembali untuk pembagian kelompok yakni terdiri dari 3 anggota per tim. Dalam project kedua diberikan studi kasus tentang pemanfaatan media sosial dalam mempromosikan tentang program-program apa saja yang diadakan oleh mangrove Jakarta ini agar lebih dikenal oleh setiap segmen masyarakatnya. Dalam project kedua ini kelompok Zabrina mendapatkan kesempatan untuk membuat prototype dalam pemanfaatan teknologi media sosial Linkedln. Dalam project ini mereka menawarkan untuk membuat sebuah pilot project tentang content planner, design postingan, juga bekerja sama dalam membuat seminar atau webinar dengan pihak-pihak yang lebih ahli di bidangnya, seperti BLH (Balai Lingkungan Hidup) dan bekerja sama dengan Duta Lingkungan. Setelah itu, Zabrina melakukan presentasi secara hybrid juga dan perwakilan dari setiap kelompok untuk hadir secara offline. Setelah melakukan presentasi dilanjutkan pengumuman tahap selanjutnya yakni eliminasi di tahap 2.
Pelaksanaan final project pemilihan Duta Mangrove Indonesia 2024 dilakukan di Hotel Acacia Jakarta pada tanggal 24 – 26 November 2023, Yayasan Mangrove Indonesia Lestari berharap dapat menginspirasi kaum muda untuk ikut serta dalam upaya pelestarian mangrove. Dalam kompetisi ini, 20 peserta dari berbagai provinsi di Indonesia akan diberikan kesempatan untuk berbagi pengetahuan mereka mengenai pentingnya mangrove dan gagasan mereka dalam menjaga dan melestarikan ekosistem tersebut. Mereka akan diuji dalam beberapa tahap seleksi yang meliputi tes pengetahuan, keterampilan public speaking, serta penilaian kepribadian dan komitmen mereka terhadap penyelamatan mangrove.
Pada hari terakhir terdapat sesi penampilan bakat dari setiap peserta dan dilanjutkan dengan sesi speech atau berpidato dan dilanjutkan di malam final dengan penampilan fashion show, dan pengumuman dari top 10 menjadi top 6 besar, Dimana masing-masing dari top 6 ini melakukan pembacaan visi-misi serta memberikan solusi dan tanggapan dari pertanyaan dewan juri. Di malam final dewan juri dihadiri langsung oleh Mr imam fitrianto yaitu kepala Bidang Kelautan DKPKP Jakarta, Mr. Lachlan Wood yang merupakan Environmental Teacher of NJIS, Mr. Dodit Ardian Pancapana, St.,M.Sc selaku Pembina Utama Muda, Kepala dinas kehutanan Prov. Jawa Barat, Ms. Edhita House Gallery Owner, Ms Imay Panay yaitu Puteri Indonesia DKI Jakarta 4 2022, serta Ms. Rina Rin- RR Boutique Owner.
“Suatu kebanggaan bagi saya bisa menjadi perwakilan Jawa Timur dalam kompetisi nasional ini dan menjadi 3rd duta mangrove Indonesia 2024 “Ucap Zabrina. (may)