25 Januari 2026 | Tim Media UISI

Tim Magota Berhasil Sabet 2 Juara Ajang Nasional PIMNAS 5 dengan Inovasi Energi Berkelanjutan

Limbah Cangkang Telur dan Maggot Diolah Menjadi Teknologi Bio-Nanocomposite Supercapacitors Ramah Lingkungan

UISI - 16 November 2025, Tim Magota Universitas Internasional Semen Indonesai yang beranggotakan Eka Agustiyana, Aqila Nasya Ramadhani, dan Jefranda Dinata berhasil menunjukkan karya inovasinya dalam Lomba Esai Nasional Pekan Ilmuan Muda Nasional (PIMNAS) 5 dengan meraih nominasi juara silver medal dan favorite paper. Lomba ini diselenggarakan oleh Capai Cita bekerja sama dengan STMIK Pradnya Paramita yang berlangsung pada 15–16 November 2025 dan bertempat di Malang Creative Center. Kompetisi tersebut diikuti oleh peserta dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia, mulai dari universitas ternama seperti UGM, ITS, dan Universitas Airlangga, hingga perguruan tinggi di bawah kementerian seperti UNHAN, menjadikan kompetisi ini sebagai kompetisi tingkat nasional yang sangat kompetitif.

Dengan mengusung karya berjudul “MAGOTA: Transformasi Limbah Cangkang Telur dan Maggot menjadi Bio-Nanocomposite Supercapacitors untuk Sistem Pencahayaan Jalan Cerdas IoT Terintegrasi Smart Grid Solar Tracker.”, tim Magota memfokuskan idenya di bidang pengembangan teknologi yang juga menggandeng dampak berkelanjutan. Inovasi tersebut dinilai mampu memberikan dampak signifikan terhadap pengelolaan lingkungan dan pemanfaatan energi ramah lingkungan yang berkelanjutan melalui pengelolaan limbah cangkang telur dan maggot. Inovasi ini menjadi material superkapasitor, yang diharapkan mampu mendukung sistem pencahayaan jalan pintar berbasis IoT yang terintegrasi dengan smart grid dan energi surya.

Keikutsertaan dan keberhasilan yang diraih oleh tim Magota dalam PIMNAS 5 menjadi pengalaman berharga bagi mereka. Kesempatan dapat bertemu dengan mahasiswa dari berbagai kampus di Indonesia, bertukar gagasan, serta memperluas jejaring menjadi pengalaman berharga yang mereka sampaikan. Tim Magota juga menyampaikan pesan kepada mahasiswa UISI lainnya agar terus semangat mencoba berbagai peluang, termasuk mengikuti perlombaan, karena keberanian untuk aktif dan berinovasi dapat mendorong pertumbuhan diri. ‘Beranilah mencoba, karena dengan itu dapat membuat diri kita semakin berkembang dan percaya diri untuk tampil dengan keterampilan dan kemampuan yang kita punya,” tutur Eka. (may)

Artikel Terkait