Tingkatkan Kreativitas dengan Tik-Tok, Bersama Manajemen Rekayasa UISI
UISI– Departemen Manajemen Rekayasa Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) turut serta hadir dalam webinar “Belajar Bareng UISI: Expand Your Insight with 10 Fabulous Topics” yang membahas “How to FYP (For Your Page) on Tik-Tok.
Di tengah kreativitas generasi milenial dalam berkreasi dengan menggunakan media sosial disaat keadaan pandemi seperti saat ini. Pembicara pada acara kali ini adalah Bu Elita Fidiya Nugraheni, ST., M.Eng., M.T. selaku Dosen Manajemen Rekayasa. Webinar ini diikuti oleh 80 peserta internal maupun eksternal UISI pada (03/07) kemarin.
"Why Tik-Tok? Tik-Tok the new instagram and youtube, Tik-Tok merupakan tempat generasi milenial mencari informasi dengan to the point serta lebih cepat, karena generasi milenial butuh informasi yang visual dan singkat seperti Tik-Tok “Ugkap bu Elita selaku pembicara.
Pengguna Tik-Tok saat ini meningkat seiring dengan keadaan pandemi saat ini, maka dari itu Tik-Tok banyak digunakan sebagai ajang kreativitas serta berbisnis.
“Saya sendiri selaku pengguna Tik-Tok memakai ilmu dari Manajemen Rekayasa untuk menginovasi konten Tik-Tok dengan investigate, plan, create, and evaluate. Konten Tik-Tok harus bagus tidak boleh ada skip agar bisa masuk dalam FYP”, kata bu Elita.
“Mempublish diri sendiri dan keunikan dalam mengupload konten positif, merupakan amal jari’ah, karena saling berbagi ilmu. Mengikuti trend serta membuat hal baru dengan durasi waktu yang efektif 20-40 detik merupakan kunci agar konten bisa masuk dalam FYP”, tambahnya.
Pesan dari pembicara Bu Elita “Kalian semua harus main Tik-Tok, karena Tik-Tok merupakan tempat mendapatkan informasi bagi generasi milenial, serta bisa mengembangkan kreativitas dan juga merupakan peluang menjadi content creator”. [map/fns]