Bapak Masinton Pasaribu, S.H sedang menyampaikan materi seminar kepemudaan BEM
Bapak Masinton Pasaribu, S.H sedang menyampaikan materi seminar kepemudaan BEM
26 November 2017 | Tim Media UISI

Bangun Sikap Kritis Mahasiswa Melalui Seminar Nasional Kepemudaan

Seminar “Saatnya pemuda bangun” bertempat di Auditorium kampus B UISI dengan menghadirkan Anggota Komisi III DPR RI, Masinton Pasaribu, S.H. sebagai salah satu pembicara.

Gresik, UISI - Dengan tujuan untuk memotivasi mahasiswa agar bersikap kritis dan lebih meningkatkan minat untuk mengikuti kajian, minggu (29/10) BEM UISI mengadakan seminar nasional kepemudaan dengan tema “Saatnya pemuda bangun”. Bertempat di Auditorium kampus B UISI dengan menghadirkan Anggota Komisi III DPR RI, Masinton Pasaribu, S.H. sebagai salah satu pembicara.

Menurut beliau “tantangan bangsa Indonesia saat ini adalah perlu adanya penguatan fundamentalisme, utamanya dari segi pasar dan juga keagaaman. Dilain sisi, juga perlu adanya penguatan filter informasi mengingat kita telah memasuki era dimana berbagai informasi dapat dengan mudah diidapatkan dan disebarkan oleh pihak manapun. Selain itu tantangan terbesar bagi bangsa indonesia adalah masalah pemberantasan korupsi.”

Oleh sebab itu, mantan Ketua Front Perjuangan Pemuda Indonesia (FPPI) ini menyampaikan perlunya sosok mahasiswa untuk mempertahankan semangat kepeloporan ide, pemikiran dan juga sikap kritis dimulai dari kampus untuk kemudian diimplementasikan dalam masyarakat melalui peran dan fungsi mahasiswa sebagai social control. Selain itu juga untuk mengawasi pelaku dan juga jalannya pemerintahan dan terus memberikan masukan dan kritisi kearah positif sebagai bentuk usaha ikut membantu dalam penyelesaian berbagai masalah yang dihadapi negeri saat ini.

Pada akhir acara beliau berpesan kepada mahasiswa seharusnya tidak takut untuk mencoba dalam melakukan sesuatu yang baru, namun tetap melakukannya dengan intelektualitas. Mahasiswa juga harus memegang teguh komitmen, konsistensi dan daya tahan untuk menjalani proses yang didapatkan dikampus maupun lapangan menuju pribadi yang lebih baik, matang dan juga tangguh.(hst/far)

Artikel Terkait