18 Oktober 2021 | Tim Media UISI

Event Besar Kembali di Gelar UISI yaitu Move Virtual Challenge 2021, Setelah Sebelumnya Sukses Menggelar Event UISI SUNSET GLOW RUN

Move Virtual Challenge 2021 sendiri merupakan sebuah ajang kompetisi Virtual Race dengan kategori Virtual Run dan Virtual Bike, dengan format penyelenggaraan secara virtual membuat masyarakat dapat leluasa mengikuti event ini di manapun dan kapanpun.

Setelah sukses menggelar event UISI SUNSET GLOW RUN di tahun 2019, kali ini Departemen Management Universitas Internasional Semen Indonesia kembali menyelanggarakan event besar dengan tajuk yang berbeda yaitu Move Virtual Challenge 2021.

Move Virtual Challenge 2021 sendiri merupakan sebuah ajang kompetisi Virtual Race dengan kategori Virtual Run dan Virtual Bike, dengan format penyelenggaraan secara virtual membuat masyarakat dapat leluasa mengikuti event ini di manapun dan kapanpun. Jadi di masa pandemi Covid-19 ini masyarakat dapat tetap aktif dengan di saat yang sama peserta juga dapat mempromosikan daerahnya masing-masing.

Ajang Virtual Race ini merupakan salah satu rangkaian dari acara Management Parade yang rutin diselenggarakan setiap tahun. Selain Virtual Race, diadakan juga kegiatan amal Food Bank, kompetisi Business Plan dan Business Case yang diikuti puluhan siswa SMA dan Universitas di Indonesia.

Event Move Virtual Challenge 2021 digelar selama 7 hari mulai dari tanggal 20 – 26 September 2021 dan diikuti sebanyak 185 peserta yang berasal dari segala penjuru Indonesia seperti Jakarta, Malang, Surabaya, Bontang, Samarinda, Gresik, Palembang, Aceh, NTT, hingga Bengkulu juga ikut meramaikan event Virtual Race ini.

Setelah menyelesaikan Vitual Race, para peserta yang telah resmi terdaftar akan menerima beberapa fasilitas berupa jersey, nomor BIB, Sertifikat, merchandise, Medali dan bagi peserta yang beruntung akan mendapatkan doorprize dari panitia.

 

Para PemenangPara pemenang salah satu kategori Move Virtual Challenge 2021


Kegiatan yang telah diikuti oleh ratusan peserta yang tersebar di Indonesia dan terlaksana selama hampir seminggu tersebut, terpilihlah pemenang dari 3 kategori yang berbeda yaitu, Muhammad Mahbub dan Paramita Nurshanti peraih juara konten terbaik, selain itu untuk Juara Run diraih oleh Helda Napitupulu dengan jarak tempuh 220,7 km dan disusul oleh Bayu Indra Septianto dengan jarak tempuh 207,5 km. Lalu untuk juara kategori Bike diraih oleh Bobby Siswanto dengan jarak tempuh 1.409,8 km dan disusul oleh Achmad Sholeh dengan jarak tempuh 1.324,2 km. Selain 3 kategori Juara tersebut, bagi peserta yang beruntung juga mendapatkan doorprize dari panitia. 

Artikel Terkait