LDK UISI, Gelar Seminar Dengan Tajuk “Be a Smart Muslimah for Golden Generation.”
Gresik – LDK (Lembaga Dakwah Kampus) UISI gelar seminar kemuslimahan yang dilaksanakan pada hari Minggu (28/4) kemarin. Seminar diselenggarakan di Auditorium Kampus B Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) dengan tajuk “Be a Smart Muslimah for Golden Generation.” Seminar kemuslimahan ini hadirkan dua tokoh muslimah hebat yakni Nuri Fauziyah dan R. Shouma Annisa.
Pada sesi pertama diisi oleh Nuri Fauziyah selaku Founder Pondok Jomblo Beriman. Beliau memaparkan materinya mengenai tata cara mempersiapkan diri menjadi istri sekaligus ibu yang sholihah bagi anak – anaknya kelak. Setiap rumah tangga pasti ada masalah, salah satunya tipsnya adalah “kebaikan dibalas dengan kebaikan itu standart. Jika ada yang berbuat kejahatan, maka kita balas dengan kebaikannya.” Tutur Nuri Fauziyah saat menyampaikan materi.
Dilanjutkan oleh R. Shouma Annisa selaku Founder Gerakan Berbagi Kebaikan. Beliau memaparkan mengenai materinya tentang tata cara menjadi muslimah yang perstatif dan mempunyai jiwa sosialisasi yang tinggi terhadap masyarakat. “percayalah bahwa teman teman (peserta) adalah sosok singa bukan kambing yang lembek. Selain itu kita juga harus lebih positif dan aktif dalam bersosialisasi kepada masyarakat.” Ungkap penjelasan dari R. Shouma Annisa
Seminar kemuslimahan ini yaitu puncak dari kajian muslimah yang diadakan setiap hari Jumat saat para ikhwan melakukan sholat jum'at. Gunanya adalah untuk mengisi waktu luang para akhwat melakukan kajian muslimah.“Diharapkan para muslimah melahirkan generasi golden dan menjadi muslimah inspiratif.” tutur harapan Kuntum Khoiro Ummatin, S.T., M.T. (aml/lkf)