16 Oktober 2024 | Tim Media UISI

Mahasiswa Sistem Informasi Kembali Raih Perak di Kejuaraan Pencak Silat Nasional

Ahmat Rendi SAputra kembali harumkan nama Prodi dan Kampus di Kejuaraan Militer

Mahasiswa Prodi S1 Sistem Informasi, Ahmat Rendi Saputra meraih medali perak dalam kejuaraan pencak silat tingkat nasional Komisariat Akmil Championship yang dilangsungkan di GOR Soeroto Akademi Militer Magelang (20-22/9/2024). Dalam kompetisi kali ini tercatat dua kategori perlombaan yakni tanding dan seni dengan lima kategori kelas yaitu pra-usia dini, usia dini, pra-remaja, remaja dan dewasa.

Rendi menjelaskan bahwa salah satu motivasi mengikuti kejuaraan nasional supaya bisa mengharumkan nama prodi dan universitas. “Tentu merupakan sebuah kebahagiaan dan juga kebanggaan bagi saya bisa ikut membawa nama baik dan mengharumkan nama prodi Sistem Informasi dan Universitas Internasional Semen Indonesia di level nasional. Selain itu, mengikuti perlombaan juga membuka jalan saya untuk mewujudkan impian menjadi seorang atlet nasional”, ungkap Rendi. Atas capaiannya ia berhak mendapat mendali perak dan juga piagam penghargaan.

Lebih lanjut Rendi menjelaskan bahwa minat dan bakat sebagai pesilat tumbuh natural sejak kecil. “Waktu kecil saya sudah tertarik dengan pencak silat kemudian diarahkan untuk menekuni pencak silat sejak SD. Kemudian mulai ikut kejuaraan silat mulai kelas dua SMP.”, ungkapnya.

Ia juga menjelaskan bahwa faktor pelatih dan orang tua sangat penting dalam mengarahkan minat bakat anak-anak muda. “Alhamdulillah saya dibimbing oleh pelatih yang luar biasa. Beliau bisa memotivasi dan mengarahkan dengan baik serta orang tua yang senantiasa memberikan semangat dan afirmasi positif untuk saya hingga saya berhasil meraih medali perak”, tambahnya.

Rendi bercerita mengenai persiapannya sebelum mengikuti kompetisi "Selama satu bulan saya mengambil kursus di Madiun. Ketika masa pelatihan kami diharuskan untuk menjaga pola makan, seperti tidak diperbolehkan memakan makanan yang pedas dan minum es. Selain itu, saya juga diharuskan untuk meminum vitamin dan makan buah - buahan setiap harinya." Ungkap Rendi.

Setelah berhasil meraih kejuaraan dengan mendapatkan medali perak, Rendi memiliki kesan serta harapan kedepannya "Saya sangat berterima kasih kepada pihak kampus yang telah memberikan dukungan dengan memfasilitasi setiap mahasiswa yang mengikuti perlombaan, jika bukan karena UISI saya belum tentu bisa sampai di tahap ini. Kedepannya saya berharap semoga universitas menyediakan pelatih untuk kegiatan pencak silat, supaya setiap latihan dapat lebih terlatih dan terarah.", Ungkap Rendi. (sza/may)

Artikel Terkait