Mahasiswa Sistem Informasi Raih Karir di SIG Sebelum Lulus
UISI – Felix Atmaja, mahasiswa program studi Sistem Informasi, berhasil meraih karir di Semen Indonesia Group sebelum kelulusannya. Berawal dari mengikuti program magang Magenta BUMN di SIG, Felix menunjukkan kinerjanya yang gemilang dan berhasil melanjutkan karirnya sebagai karyawan tetap pada bagian Officer Program Retailership. Felix memulai magangnya pada bulan Maret 2023 saat ia duduk di semester 6. Masa magang tersebut berlangsung hingga Agustus 2023. Pada bulan Desember 2023, di penghujung akhir tahun, Felix mendapatkan tawaran pekerjaan tetap di SIG.
Felix sendiri mendapatkan informasi magang Magenta di SIG dari Dosen Sistem Informasi yang merekomendasikannya untuk bisa ikut mencoba dan belajar. Ia mengatakan bahwa sebelumnya ia juga sudah tertarik pada program ini karena menawarkan kesempatan untuk belajar dan bekerja. Terlebih lagi, info yang didapat memang membutuhkan mahasiswa dari jurusan Sistem Informasi.
Felix menceritakan bahwa awalnya dia tidak pernah terpikir untuk bisa bekerja di SIG. "Perasaan saya tentunya sangat bersyukur dan bangga bisa mendapatkan kesempatan yang sangat berharga ini," ungkap Felix. "Saya sangat senang karena lingkungan kerja di SIG yang positif dan mendukung saya untuk berkembang dengan baik."
Ia juga mengatakan bahwa ilmu yang dia dapatkan selama perkuliahan, khususnya tentang pengelolaan data, database, dan visualisasi data, sangat membantu dalam adaptasinya di dunia kerja. Posisi pekerjaannya saat ini sebagai Officer Program Retailership mengarah pada analisis data penjualan dan memonitoring kemajuan program. Dimana Felix menceritakan bahwa tugasnya ini sangat relevan dengan mata kuliah di Sistem Informasi seperti manajemen basis data, ERP, dan statistika.
Tidak hanya itu, sertifikasi Microsoft Office Associate yang pernah ia peroleh di UISI sebelumnya sangat membantu pekerjaannya terutama dalam penggunaan Microsoft Excel untuk mengolah data. Ia juga mengatakan bahwa fokus studinya yang mengarah pada bidang Data Science sangat membantunya dalam dunia kerja meskipun posisinya sekarang tidak sepenuhnya berfokus pada bidang tersebut. Felix juga menambahkan bahwa pada akhirnya, ia mampu memahami struktur data dan korelasi antar data yang bisa dimanfaatkan pada dunia karirnya.
"Saya memiliki komitmen untuk terus belajar dan meningkatkan diri sehingga dapat memberikan kontribusi positif untuk perusahaan," imbuhnya. (may)