Mahasiswa TIP Berpartisipasi di International Student Gathering on Agroindustry 2018
DENPASAR – Mahasiswa Teknologi Pertainia Industri (TIP) Universitas Internasional Semen Indononesia (UISI) ikut serta dalam International Student Gathering on Agroindustry (ISG 2018) yang diadakan 2 hari di Denpasar, Badung, Bali.
ISG merupakan acara gabungan dari 5th International Conference on Agroindustry (IcoA) yang dihadiri oleh beberapa negara tetangga di Asia, yaitu Myanmar, Thailand, Jepang, dan tentu saja Indonesia. Acara dibuka pada Selasa (25/9) di Universitas Udayana Denpasar. Acara dimulai dengan perkenalan masing-masing peserta dan diskusi kecil mengenai tema besar yang diusung, yaitu Sustainable Agriculture.
Peserta ISG 2018 mengunjungi Eco Bali Recycling dan POD chocholate dihari pertama, dan mengikuti opening dan plennary sesion IcoA 2018 di Anvaya Beach resort, Bali di hari Rabu (26/9).
Eco Bali recycling merupakan sebuah tempat pengepul dan pengolahan limbah yang dapat di daur ulang, seperti botol plastik PET, kemasan tetra pack, kardus, botol kaca bekas dan sterofoam. “Disana pengolahan hanya dilakukan pada kemasan tetra pack, gelas plastik dan sterofoam yang digunakan menjadi bahan pengganti plester pada dinding, untuk botol kaca dihancurkan dan diolah kembali menjadi gelas kaca yang dapat digunakan untuk konsumsi sehari-hari. Kemasan PET akan di distribusikan ke Jawa karena di Bali tidak ada sistem untuk pengolahannya,” jelas Isnaini Permata Sari Mahasiswa TIP UISI selaku peserta kegiatan.
Peserta ISG 2018 juga mengunjungi POD chocolate dan berkesempatan menyicipi 20 jenis coklat yang telah diproduksi oleh POD Chocolate.
Hari Rabu (26/9) semua peserta ISG mengikuti opening dan plennary sesion IcoA 2018 yang bertempat di Anvaya Beach resort, Bali. Dihadiri banyak pembicara dari Indonesia, Taiwan, Filipina dan Jerman yang membahas tentang kegiatan yang telah dilakukan di Negara nya untuk dapat mencapai Sustainable Agriculture.
Kegiatan tersebut ditutup dengan diskusi dan menuliskan opini mengenai Sustainable Agriculture di Eden Hotel. (*)