13 April 2023 | Tim Media UISI

Memperingati Hari Ulang Tahun, Ikatan Istri Karyawan Semen Indonesia (IIKSMI) Kunjungan Ke Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI)

Memperingati Hari Ulang Tahun, Ikatan Istri Karyawan Semen Indonesia (IIKSMI) Kunjungan Ke Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI)

UISI - Dalam memperingati hari ulang tahun Ikatan Istri Karyawan Semen Indonesia, atau lebih dikenal IIKSMI melakukan kunjungan ke salah satu kampus yang ada di Kabupaten Gresik yang juga merupakan salah satu mitra dari Semen Indonesia Group yaitu Universitas Internasional Semen Indonesia atau acap kali disebut UISI.

 

Kunjungan IIKSMI bertepatan pada hari Senin tanggal 7 Maret 2023, rombongan yang dipimpin oleh ibu Diana Fardhi Sjahrul Ade itu tiba di UISI sekitar pukul 13.00 WIB. Dalam kunjungannya, rombongan IIKSMI disambut oleh beberapa dosen dan tenaga pendidik UISI, salah satunya Wakil Rektor 2 Bidang Sumber Daya, Bapak Dr. Leo Herlambang S.E, M.M. Dalam kunjungannya rombongan IIKSMI pertama disuguhkan untuk melihat miniatur master plan UISI yang berada di sebelah perpustakaan, didalam master plan UISI terdapat rancangan pembangunan dan perkembangan dari UISI sendiri selama beberapa periode waktu ke depan, juga terdapat 2 miniatur master plan yang menyajikan dalam pandangan mikro dan makro (lebih luas). Observasi selanjutnya rombongan IIKSMI diperlihatkan dan dipersilahkan masuk untuk mengunjungi perpustakaan UISI, yang didalamnya terdapat beberapa fasilitas ruang baca yang instagramable dan fasilitas peminjaman yang telah menerapkan digitalisasi.

Kunjungan berikutnya, IIKSMI diperkenalkan kepada ruang auditorium UISI, selama di auditorium mereka diperkenalkan dengan beberapa penayangan profil UISI, mulai dari pengenalan program studi, sarana prasarana, dan yang tidak kalah penting prestasi mahasiswa UISI di skala nasional dan internasional. Terdapat juga sambutan secara langsung yang disampaikan oleh ketua IIKSMI, Ibu Diana Fardhi Sjahrul Ade. Dalam sambutannya, beliau mengucapkan terima kasih karena telah diperkenankan untuk berkunjung ke UISI, “Syukur alhamdulillah kita diberikan kesempatan oleh UISI untuk berkunjung kesini, sudah diterima disini dengan baik dan doanya untuk UISI semoga semakin sukses”. Kemudian, giliran wakil rektor 2 Bidang Sumber Daya Bapak Dr. Leo Herlambang S.E menyampaikan sambutan selamat datang di UISI dan terima kasih atas kunjungan dari IIKSMI. Namun, pada poin sambutannya Bapak Wakil Rektor sangat terbuka untuk jalinan kerja sama dari IIKSMI untuk membuka peluang beasiswa bagi keluarga IIKSMI yang berkenan berkuliah di UISI. Kunjungan IIKSMI kemudian ditutup dengan pengabadian momen di depan bangunan ikonik yang dimiliki UISI yaitu silo yang berlogo UISI. (may)

Artikel Terkait