Foto bersama perwakilan pelaku industri rumah tangga dengan didampingi tiga dosen Teknik Informatika
Foto bersama perwakilan pelaku industri rumah tangga dengan didampingi tiga dosen Teknik Informatika
23 Desember 2017 | Tim Media UISI

Pelatihan ICT untuk Industri Rumah Tangga

Industri Rumah Tangga berkontribusi dalam membuka peluang kerja bagi penduduk. Oleh karena itu perlu diberdayakan dan dilatih dengan baik.

Gresik - Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) bersama dengan KPPPA (Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak) kemarin (30/11) mengadakan Pelatihan Information and Communication Technology (ICT) bagi Pelaku Industri Rumahan.

Sasaran dari pelatihan ini adalah ibu rumah tangga yang telah memiliki industri rumah tangga maupun yang akan segera merealisasikan industri rumah tangganya.

Pelatihan ini dilakukakan sebagai penyebaran pengetahuan mengenai ICT dasar bagi industri rumah tangga, yang kini banyak diduduki oleh kaum hawa atau ibu-ibu rumah tangga yang masih produktif.

Dalam pelatihan ini terdiri dari enam kompetensi yang harus dimiliki oleh pelaku industri rumahan, diantaranya yaitu :
1. Pengenalan ICT.
2. Pencarian informasi menggunakan internet.
3. Perhitungan biaya usaha.
4. Pemasaran melalui media sosial dan pembuatan brosur sederhana.
5. Pembuatan korespondensi atau surat menyurat.
6. Pengenalan profil usaha dan proposal pengajuan kebutuhan dana.

Industri rumah tangga menjadi salah satu fokus yang perlu diberdayakan karena Indonesia dapat membuka peluang usaha dan mengurangi tingkat konsumtif penduduk.

“Acara ini sangatlah penting, karena ICT ini dinilai sangat berperan penting untuk pengembangan industri”, ujar Lailatul Hidayah, S.Kom., M.S. selaku dosen Teknik Informatika yang menyelenggarakan pelatihan ini. [tia/han]

Artikel Terkait