5 Juni 2023 | Tim Media UISI

RAYAKAN 10 TAHUN, PROGRAM STUDI MANAJEMEN UISI ADAKAN SEMINAR HINGGA GOLF DALAM RANGKAIAN MANAGEMENT WEEK 2023

Rayakan hari jadi yang ke-10, Program Studi Manajemen gelar berbagai kegiatan bersama acara Management Week 2023.

UISI - Program Studi Manajemen Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) merayakan hari jadinya yang ke-10. Perayaan ini diadakan dalam satu rangkaian acara Management Week 2023. Acara berlangsung mulai dari tanggal 15 Mei 2023 hingga berakhir nanti di Tanggal 15 Juni 2023. Perayaan ini digelar untuk memperingati pencapaian Program Studi Manajemen selama 10 tahun.

Acara dibuka pada 15 Mei 2023 di Auditorium UISI, kampus B, Jalan Veteran Gresik dengan sambutan Kepala Program Studi Manajemen, Aditya Narendra Wardhana, S.T., M.SM. Dalam sambutan yang menginspirasi tersebut, beliau menyampaikan Prodi Manajemen harus tetap berkomitmen menyelenggarakan pendidikan berkualitas terbaik bagi mahasiswanya. Selama 10 tahun terakhir, civitas bersama mahasiswa telah berkerja keras, kompak, dan terus mengobarkan semangat juang bagi kemajuan Program Studi Manajemen.

Acara perayaan 10 tahun ini diisi dengan berbagai kegiatan yaitu, workshop dengan tema “Easy Way Hacking The Future by Breaking Mental Block for Milenial-preneur”, seminar dengan tajuk “Create Your Personal Branding for Good Business Connection”, olahraga golf “Driving Course 2023” dan ditutup dengan workshop table manner bagi mahasiswa Manajemen UISI di tanggal 15 Juni 2023 nanti. Golf dipilih menjadi bagian acara karena golf adalah olahraga internasional. Dengan memperkenalkan golf sedini mungkin kepada mahasiswa itu berarti Program Studi Manajemen ikut mendukung visi UISI yang mampu berdaya saing internasional.

Perayaan hari jadi ke 10 ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara dosen, staff dan tentunya mahasiswa. Perayaan ini diharap menjadi sebuah momen yang istimewa bagi seluruh civitas akademika Program Studi Manajemen UISI.

Artikel Terkait