Trip Surabaya-Thailand, Belia Mahasiswa Manajemen Dinobatkan Sebagai Duta Batik Gresik
Gresik - Belia Natasyafira Ananta yang kerap disapa Belia merupakan mahasiswa departemen Manajemen Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) angkatan 2018 yang berhasil memperebutkan piala bergilir Bupati Gresik. Ajang pemilihan duta batik 2019 Kabupaten Gresik berhasil ia rebut dengan kompetitor yang lain. Acara tersebut diselenggarakan pada minggu (26/5) yang berlangsung di Icon Mall Gresik.
“Jadi kompetisi duta batik konsepnya lebih menjurus ke dunia modelling. untuk penilaiannya, mungkin mereka melihat dari segi model busana batik yang dikenakan sesuai asal daerahnya masing – masing dan cara mempermainkan ekspresi dalam membawakan busana tersebut dengan sungguh sungguh atau Catwalk-nya” jelasnya.
Seleksi duta batik 2019 terbagi menjadi 3 kategori. Sekitar lima puluh model harus mengikuti kompetisi tersebut. Kategori ini berdasarkan sesuai usia peserta. kategori A untuk peserta di bawah 7 tahun, kategori B berusia 8 – 12 tahun dan Kategori C berusia 13 – 23 tahun. Setiap kategori duta batik 2019 mendapatkan penghargaan berupa trip ke Surabaya sampai Thailand.
“Kebetulan saya terpilih menjadi duta batik kategori C yang berkesempatan untuk lanjut lagi ke internasional di Jakarta tahun depan. Alhamdulillahnya lagi, saya diamanahi untuk trip ke Thailand.”ucap belia.
Terkait karirnya, sosok model muda berbagi beberapa pengalaman dalam dunia model. Dalam pagelaran pemilihan duta batik 2019, belia membawakan salah satu design batik Gresik. (aml/fns)