22 November 2023 | Tim Media UISI

UISI Buka Jalur Kemitraan TANPA TES, Potongan BIP dan UKT Hingga 50%

UISI Berikan Beasiswa Kuliah untuk Jalur Kemitraan dengan potongan hingga 50%

UISI - Jalur Kemitraan merupakan jalur TANPA TES dengan benefit Potongan BIP 25% dan Potongan UKT 50%.  Syarat peserta wajib memenuhi salah satu kriteria berikut :

  1. Peserta merupakan putra-putri atau keluarga dari pegawai PT. Semen Indonesia Grup dan afiliasinya
  2. Peserta merupakan saudara atau rekan civitas akademika UISI (Karyawan, mahasiswa, alumni).
  3. Peserta berasal dari sekolah yang memiliki kemitraan dengan UISI.
  4. Peserta berasal dari keluarga instansi/perusahaan yang bermitra dengan UISI.

Persyaratan Pendaftaran

  • Melampirkan kartu pegawai orang tua atau keluarga yang bekerja di Semen Indonesia Grup / Instansi lainnya yang bermitra dengan UISI
  • Melampirkan kartu identitas pegawai atau KTM UISI.
  • Melampirkan Kartu Pelajar yang menunjukkan berasal dari sekolah yang bermitra dengan UISI.
  • Portofolio berupa gambar/foto bebas dan hasil karya sendiri (khusus pemilih dept. Desain Komunikasi Visual)
  • Surat keterangan tidak buta warna (khusus pemilih dept. Teknik Kimia).
  • Melampirkan file Rapor Semester 1 s.d. 4 berformat PDF.

 

Periode Pendaftaran : 16 Oktober 2023 s/d 15 Desember 2023

Artikel Terkait